Peringati 24 Tahun Pengabdian, Tangkassema Magelang Gelar Halal Bihalal

    Peringati 24 Tahun Pengabdian, Tangkassema Magelang Gelar Halal Bihalal
    Foto bersama dalam rangka halal bihalal dan peringatan 24 pengabdian Tangkassema wilayah Magelang

    MAGELANG - Tamtama Angkatan Sembilan-sembilan Pertama (Tangkassema) wilayah Magelang dan sekitarnya menggelar acara halal bihalal bertempat di Rumah Makan Griya Semilir, Desa Candiretno, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang. Minggu (21/05/2023).

    Selaku Ketua panitia, Serka Lasno dalam sambutannya mengatakan, acara halal bihalal yang  dilaksanakan pada hari ini pada hakekatnya adalah upaya dalam mewujudkan hubungan yang lebih baik yaitu dengan silaturahmi diantara sesama keluarga besar Liting Tangkassema terutama wilayah Magelang dan sekitarnya. 

    Menurutnya, Halal bihalal adalah sebuah refleksi ajaran Islam yang menekankan sikap persaudaraan, kebersamaan, persatuan dan saling berbagi kasih sayang terutama sesudah hari raya Idul Fitri. Dan dalam kenyataannya, penjalanan hidup manusia selalu tidak bisa luput dari salah dan dosa.

    "Kami selaku ketua panitia mengucapkan Minal Aizdin Wal Faizdin, Mohon Ma’af Lahir dan Batin, " ujarnya.

    Sementara itu Kopka Daryanto selaku Ketua Tangkassema Magelang mengungkapkan, selain halal bihalal, kegiatan hari ini juga untuk memperingati 24 tahun Tangkassema dalam pengabdiannya di TNI AD.

    Lebih lanjut, Daryanto menyampaikan bahwa acara ini dihadiri personel dari berbagai satuan di Magelang, diantaranya dari Kodim Magelang, Rindam IV/Diponegoro, Akmil, Yonarmed-3 dan RST (Rumah Sakit Tentara).

    Daryanto juga berharap dengan adanya kegiatan ini akan terus terjaga kekompakan serta rasa persaudaraan, terutama bagi keluarga besar Tangkassema.

    "Harapannya dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa persaudaraan dan senantiasa solid. Semoga kita semua selalu diberikan keselamatan dan kesehatan sehingga dapat terus mengabdi untuk melaksanakan tugas negara", pungkasnya.

    Acara dilanjutkan potong tumpeng dalam rangka 24 tahun pengabdian Tangkassema TNI AD dan ramah tamah.

    Pen0705/Mgl

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Turut Lestarikan Budaya, Danposramil Hadiri...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0705/ Magelang Pimpin Langsung Upacara...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Wujud Nyata Komitmen Satgas TMMD Ke-122, Pembuatan Jalan Capai 100 Persen dan Siap Diresmikan

    Follow Us

    Tags